Program Doktor Aqidah dan Filsafat Islam

PROFIL PROGRAM DOKTOR

Program integrasi atau Islamisasi yang dicanangkan oleh berbagai universitas Islam di Indonesia pada umumnya masih belum berupa wacana yang menjurus pada penciptaan teori-teori baru. Demikian pula program Islamisasi pada prodi-prodi saintek dan humaniora di tingkat S1 di UNIDA Gontor baru pada tingkat pengenalan dua bidang pengetahuan yaitu agama dan sains. pada tingkat S2 Prodi Aqidah dan Filsafat Islam riset-riset tentang Islamisasi baru pada tahap integrasi. Artinya mahasiswa baru dapat mengintegrasikan pemikiran dua tokoh pemikir, Islam dan Barat dan belum pada tahapan menghasilkan teori atau konsep baru dalam disiplin ilmu tertentu.

Oleh sebab itu diperlukan satu langkah lagi sesudah integrasi adalah Islamisasi, yaitu menghasilkan konsep-konsep baru dalam Islam. Langkah ini tidak mudah dilaksanakan kecuali oleh mahasiswa pada strata 3 atau doktoral. Maka dari itu UNIDA Gontor meningkatkan Prodi Magister Aqidah dan Filsafat Islam ke jenjang Doktoral dan telah terakreditasi oleh BAN-PT. Program Doktor ini diarahkan pertama untuk peningkatan kualitas riset yang berkaitan dengan Islamisasi Ilmu Pengetahuan Kontemporer dan kedua untuk memberi sumbangsih kepada wacana integrasi yang sekarang menjadi isu hangat di berbagai Perguruan Tinggi Islam.

Prodi ini terselenggara berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam (Dirjen Pendis) Kementerian Agama Republik Indonesia Nomor: 6547 Tahun 2015. Pada bulan Maret 2021 Program Studi Doktor Aqidah dan Filsafat  Islam telah terakreditasi BAN PT berdasar SK Nomor: 1638/SK/BAN-PT/Akred/D/III/2021 dengan predikat Baik Sekali. 

Gelar: Doktor (Dr.)

VISI

Menjadi Program Doktor yang unggul dalam pengembangan ilmu Aqidah dan Filsafat Islam berbasis Islamisasi ilmu pengetahuan kontemporer.

MISI

  1. Menyelenggarakan proses pendidikan tingkat doktor yang berorientasi pada keunggulan, kejujuran, integritas, dan kewibawaan akademik dalam suatu suasana religius yang dibingkai tradisi pesantren.
  2. Mengembangkan ilmu pengetahuan, seni, dan teknologi melalui penelitian pengembangan dan kajian ilmiah dalam kerangka paradigma Islamisasi Ilmu, yang memposisikan Aqidah Islamiyah sebagai basis teologis melalui tradisi dan budaya ilmiah;
  3. Menyelenggarakan program-program pengembangan masyarakat secara konsisten, dalam konteks kearifan pesantren, yang diarahkan untuk membangun tatanan kehidupan Islami dan ikut aktif dalam menyelesaikan problem umat.
  4. Mengembangkan suasana akademik sebagai pengembangan wawasan keilmuan yang memposisikan Aqidah Islamiyah tidak hanya sebagai pedoman hidup, tetapi juga merupakan basis teologis bagi pengembangan ilmu pengetahuan kontemporer.

TUJUAN

  1. Terselenggaranya program pendidikan Pascasarjana yang menghasilkan doktor yang memiliki pemahaman dan wawasan keislaman yang mendalam dan komprehensif, mempunyai keahlian dalam pengembangan ilmu berdasarkan Islamic worldview, profesional, kompetitif, dan berakhlak mulia sebagai wujud dari komitmen keislamannya;.
  2. Berkembangnya proses pendidikan yang melahirkan temuan-temuan ilmiah sebagai konsekuensi dari filsafat keilmuan yang memposisikan Aqidah Islamiyah basis pengembangan ilmu-ilmu, sekaligus sebagai basis integrasi keilmuan, baik integrasi antar ilmu, maupun antara ilmu dan agama;
  3. Terselenggaranya suasana akademik yang menghasilkan lulusan yang memiliki jiwa dan kemampuan kepemimpinan, mempunyai komitmen pada kemajuan Islam dan umat, berwawasan global, dan terus terlibat aktif dalam pengembangan masyarakat dan menyelesaikan problem umat.
  4. Berkembangnya suasana akademik yang memungkinkan pengembangan wawasan keilmuan dengan memosisikan Aqidah Islamiyah tidak hanya sebagai doktrin dan pedoman hidup, tetapi juga merupakan basis teologis bagi pengembangan ilmu, konsep-konsep etika, dan pandangan-pandangan mengenai produktivitas dan profesionalisme./

Ketua Program Studi Doktor Aqidah dan Filsafat Islam

Dr. Jarman Arroisi, M.A.

KURIKULUM PROGRAM DOKTORAL AQIDAH DAN FILSAFAT ISLAM

NO KODE MATA KULIAH SKS JENIS MK
SEMESTER 1
1 AFI3-101 Epistemologi Islam 3 Kompetensi Utama
2 AFI3-102 Metafisika Islam 3 Kompetensi Utama
3 AFI3-103 Metodologi Penelitian Aqidah dan Filsafat Islam 3 Kompetensi Utama
4 AFI3-104 Teori dan Islamisasi Ilmu Pengetahuan Kontemporer 3 Kompetensi Utama
5 AFI3-105 Ilmu Kalam Kontemporer 3 Kompetensi Utama
SEMESTER 2
1 AFI3201 Teori dan Praktek Islamisasi Ilmu Pengetahuan Kontemporer 3 Kompetensi Pendukung
2 AFI3-208 Publikasi Ilmiah 3 Kompetensi Pendukung
3 PPSAFIS3208 Isu-Isu Pemikiran Filsafat Islam 4 Pilihan Prodi
4 PPSAFIS3210 Studi Teks Tafsir Kalam/Filsafat Islam 4 Pilihan Prodi
5 AFI3202 Filsafat Politik 4 Pilihan Prodi
6 AFI3203 Filsafat Bahasa 4 Pilihan Prodi
SEMESTER 3
1 PPSAFIS3209 Kualifikasi 3 Komponen Tugas Akhir
2 AFI3-210 Tahfidz al-Qur’an Komponen Tugas Akhir
3 AFI3-313/AFI3-314 TOEFL/TOAFL Komponen Tugas Akhir
4 AFI3301 Proposal Disertasi 3 Komponen Tugas Akhir
SEMESTER 4
1 AFI3-210 Tahfidz al-Qur’an Komponen Tugas Akhir
2 AFI3401 Ujian Disertasi Tertutup 5 Komponen Tugas Akhir
SEMESTER 5
1 AFI3501 Ujian Disertasi (Terbuka) 5 Komponen Tugas Akhir
TOTAL SKS 45 SKS

Tenaga Pengajar

  1. Prof. Dr. Amal Fathullah Zarkasyi, M.A.
  2. Prof. Dr. Hamid Fahmy Zarkasyi, M.Ed., M.Phil.
  3. Prof. Dr. H.M. Roem Rowi, M.A.
  4. Prof. Dr. Shohirin Sholeh, M.A.
  5. Prof. Dr. Imam Suprayogo, M.A.
  6. Prof. Dr. Mudjia Raharjo, M.A.
  7. Prof. Dr. Alparslan Acikgenc
  8. Prof. Dr. Wan Mohd Nor Wan Daud
  9. Prof. Dr. Mohd. Kamal Hassan
  10. Prof. Dr. Hasan M. Kholifah
  11. Prof. Dr. Cemil Akdogan
  12. Prof. Dr. Faris Kaya
  13. Dr. Nur Hadi Ihsan, MIRKH
  14. Dr. Muhammad Kholid Muslih, M.A.
  15. Dr. Syamsuddin Arif, M.A.
  16. Dr. Sujiat Zubaidi Saleh, M.Ag
  17. Dr. Mohammad Muslih, M.A.
  18. Dr. Jarman Arroisi, M.A.

KONTAK

Email : programdoktorafi@unida.gontor.ac.id

Baixar Torrent Crackedao

Link Download Dokumen

Program Descargar

Free fire for pc

Baixar Ativador Window 7

foxit pdf editor crack

winrar 64bit full crack winrar 64bit full crack